Kotanopan, Mandailing Pos
Kreatif, itulah mungkin sebutan yang pas untuk ibu-ibu anggota PKK desa Tombang Bustak Kecamatan Kotanopan Kabupaten Mandailing Natal. Betapa tidak, di tengah kesibukannya sebagai ibu rumah tangga, anggota PKK ini masih menyempatkan diri membuka lapak jajanan takjil puasa.
Lapak jualan takjil puasa ini mereka buka di pinggir jalan Lintas Sumatera desa Tombang Bustak mulai pukul 15.00 Wib selama puasa Ramadhan 1446 H. Di belakang lapak, tertulis wisata kuliner ibu-ibu PKK desa Tombang Bustak lengkap dengan aneka masakan dan jenis takjil puasa. Selain makanan, juga tersedia berbagai aneka minuman untuk buka puasa.
Jenis takjil puasa yang dijual mulai dari kue bongko, lupis, cendol, goreng-gorangan, onde-onde, mie goreng dan berbagai macam minuman es. Sedangkan menu untuk makan, mulai dari ikan bakar, ayam gulai, ayam bumbu, gulai ikan, tauco, pecal, urap, sayuran dan lainnya.
Ketua Tim Penggerak PKK desa Tombang Bustak, Entin Wartini, Minggu (16/3/2025) mengatakan, program wisata kuliner anggota PKK desa Tombang Bustak ini sudah tahun kedua dilaksanakan. Warga yang ingin membeli takjil puasa tidak perlu jauh-jauh ke Pasar Kotanopan karena di tempat ini sudah tersedia. Selain takjil puasa, pihaknya juga menyiapkan lauk atau gulai untuk makan.
Disebutkannya, modal berjualan ini berasal dari PKK desa Tombang Bustak. Begitu juga aneka masakan yang dijual hasil buatan anggota PKK. Kegiatan ini diharapkan bisa menjadi insprasi bagi anggota PKK lainnya untuk memamfaatkan moment Ramadhan untuk pemberdayaan ekonomi.
Syawalina Harahap, anggota PKK yang menjual jajanan puasa mengatakan, ide jualan takjil puasa ini datang dari anggota PKK sendiri. Moment Ramadhan ini di mamfaatkan menambah pemasukan kas keuangan bagi anggota PKK. “Alhamdulillah kawan-kawan mendukung dan mau kerja sama menjual takjil puasa ini. Terimakasih atas dukungan dan kerjanya samanya”, sebutnya.
Sip berita : Lokot Husda Lubis